Mengenai Saya

SIDOARJO, JAWA TIMUR, Indonesia
Belajar Menjadi "Internal Jurnalism"

Rabu, 15 September 2010

Dzikir Akbar Membludak, Pakai Kursi Rodapun Ikut Hadir Ingin Mendapat Barokah


TAHUN 2006

Dzikir Akbar Membludak, Pakai Kursi Rodapun Ikut Hadir Ingin Mendapat Barokah

Alun-alun Kraton Jogyakarta persis di depan Panggung Utama Musabaqoh Al-Qur’an Nasional Ke-6 diselenggarakan Dzikir Akbar yang dipimpin oleh Ustadz Haryono Minggu pagi (20/8). Ribuan peserta dzikir yang memakai pakaian muslim serba putih khusyuk berdzikir untuk mendapatkan barokah dan ampunanNYA, tak terkecuali seorang ibu yang usianya cukup lanjut, bahkan sang ibu ini hadir menggunakan kursi roda. Kakek-kakekpun walau memakai tongkat tak menyiakan kesempatan ini.

Kalimah takbir dan tahmid mengagungkan asma Allah SWT Sang Ustadz kondang ini diikuti dengan penuh perasaan dan penghayatan oleh para peserta, sehingga sebagai Hamba Allah SWT para ummat Islam ini tak terasa meneteskan air mata. Tua, muda, laki, perempuan tak menyadari, bahwa airmatanya telah meleleh dipipinya secara perlahan. Cuaca di alun-alun terasa tak begitu panas, mungkin ditunjang suasana hati yang pasrah kepadaNYA.

Subhanallah Walhamdulillah walaa illa ha illallah wallahu Akbar yang dilafadzkan Ustadz Hariyono diikuti berulang-ulang oleh para peserta. Hati nurani bergetar bagi hadirin dan siapapun yang mendengarnya, tak terkecuali aparat kepolisian yang ikut berjaga di lokasi ikut tafakkur sesekali menundukkan kepala. Suasana hening benar-benar menyelimuti alun-alun kendati lalu lintas disekitanya lumayan berlalu-lalang.

Acara dzikir Akbar ini merupakan rangkaian dari MAN-VI Jogya yang dilaksanakan sebelum acara Opening Ceremony yang sesuai Agenda akan dibuka secara resmi oleh COO TELKOM, Garuda Sugardo pada malam harinya. Tokoh, Agamawan, Budayawan Emha Ainun Najib yang terkenal dengan panggilan Cak Nun juga akan mengisi acara ceramah dan Sholawat Nabi Kyai Kanjeng. Di arena panggung terpampang Banner bertuliskan : “Dengan Ahlak Qur’ani Kita Teguhkan Tekad Untuk memberikan Pelayanan Terbaik”.(BP135).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar