TAHUN 2006
Dirgahayu HUT SEKAR TELKOM Ke-6
Pada usia yang relative masih muda, yaitu baru 6 tahun, SEKAR TELKOM dalam perjalanannya menghadapi berbagai tantangan berat yang terus mewarnai perjalanan dan perjuangan SEKAR TELKOM. Demikian antara lain sambutan tertulis KETUM DPP SEKAR TELKOM yang dibacakan oleh Pembina Apel memperingati HUT SEKAR TELKOM ke-6 di halaman kantor DIVRE-V Jln. Ketintang 156, Surabaya yang dihadiri oleh Deputy KADIVRE-V, Para Senior Leader, serta para karyawan/karyawati.
Bertindak sebagai Pembina Apel adalah Wibowo Sugiarto (Wakil Ketua-I DPW SEKAR TELKOM DIVRE V JATIM) mewakili Ketua DPWnya yang menghadiri undangan DPP bersama undangan khusus DPP kepada Pak Amin yang mantan Ketua DPW V JATIM Periode tahun 2001-2003. Wibowo memulai membacakan sambutan dengan meneriakkan YEL SEKAR TELKOM.
Kita bersyukur, dengan keteguhan hati dalam memegang prinsip dan idealisme serta dengan keikhlasan mengerahkan segenap potensi yang kita miliki. Seberat apapun tantangan dan persoalan yang kita hadapi akhirnya bisa kita lewati juga. SEKAR TELKOM nyaris tak pernah berhenti berkiprah untuk kemaslahatan Bangsa dan Negara Indonesia.
Beberapa keberhasilan perjuangan SEKAR TELKOM selama ini disampaikan semua dalam sambutan tertulis tersebut. Mulai dari masalah KSO, Pencplokan DIVRE-IV oleh INDOSAT, Penolakan KA SLJJ, Tergelarnya FASTEL di Miangas Sulawesi Utara yang berbatasan dengan Philipina yang mendapat apresiasi dari RI-1, sampai kepada keberhasilan memperjuangn kesejahteraan karyawan melalui PKB-I dan PKB-II. Dikatakan, bahwa SEKAR TELKOM juga berhasil menggagas Forum Federasi Serikat Pekerja BUMN Strategis. Semua perjuangan ini berkat dukungan dan do’a seluruh anggota SEKAR TELKOM, dan yang penting adalah berkat ridho Allah SWT.
Perjuangan SEKAR TELKOM saat ini masih terus berlangsung, yaitu soal Peninjauan Lembaga SKTT yang cenderung merugikan TELKOM. Perjuangan ini masih terus berlangsung dan menunggu kekompakan kita semua, lanjutnya. Kemudian SEKAR TELKOM saat ini sedang mengawal Transformasi Organisasi. SEKAR TELKOM mempunyai prinsip, bahwa pada saat transformasi tidak boleh terjadi penurunan Take Home Pay akibat transformasi.
Transformasi dianggap sukses, jika pada saat implementasi tidak membuat karyawan resah, gundah dan terbelah, karena terdapat karyawan yang mendapatkan penambahan manfaat, dan sebagian karyawan yang lain mendapatkan penurunan manfaat. Do’a dari seluruh anggota senantiasa kami harapkan, agar Tim Transformasi dapat bertindak arif dan bijaksana, sehingga keinginan karyawan dan organisasi dapat tercapai.
SEKAR juga mendukung terciptanya GCG-Good Corporate Governance, ini berarti bahwa SEKAR TELKOM juga mendukung upaya pemberantasan KKN ditubuh perusahaan, siapapun yang tersangkut didalamnya, disisi lain proses hukum yang banyak diwarnai distorsi, justru akan kontraproduktif bagi cita-cita hukum itu sendiri.
Disisi lain DIRUT TELKOM dalam sambutan tertulisnya menyampaikan selamat ULTAH SEKAR yang KE-6, semoga di usia yang relatif masih muda ini, SEKAR semakin menunjukkan dan memantapkan peranannya sebagai mitra konstruktif manajemen. Saya juga mengucapkan terimakasih atas kemitraan yang telah terbangun dan berjalan baik selama ini.
DIRUT dalam kesempatan tersebut menyinggung soal transformasi organisasi. Keberadaan SEKAR diminta DIRUT untuk membantu manajemen, khususnya dalam upaya memberi dorongan atau motivasi kepada rekan-rekan karyawan dalam meningkatkan produktivitas kerja serta turut menjelaskan tentang pentingnya transformasi ini dilakukan.
Diingatkan oleh DIRUT, bahwa ada empat hal yang harus diperhatikan dalam transformasi, yakni :
HARUS DAPAT MENINGKATKAN KINERJA TELKOM
HARUS BISA MENINGKATKAN PELAYANAN TERHADAP CUSTOMER
HARUS MAMPU MEMBERI KEPUASAN KEPADA KARYAWAN
TIDAK MENIMBULKAN BIAYA TINGGI
Jika keempat hal tersebut tidak tercapai, maka transformasi dapat dinilai gagal. Oleh karena itu, mengapa keberadaan SEKAR diharapkan turut mengawal suksesnya transformasi ini.
Usai apel, jajaran manejemen DIVRE-V bersama para pengurus SEKAR melakukan pemotongan tumpeng bertempat di lantai-3 Kantor DIVRE-V Surabaya. Pemotongan tumpeng pertama yang dilakukan oleh Wibowo Sugiarto (Wakil Ketua-I DPW SEKAR TELKOM DIVRE V JATIM) diserahkan kepada Pengurus DPW-V yang termuda, kemudian pemotongan kedua diserahkan kepada Deputy KADIVRE-V.
• NURSIDIK
Tidak ada komentar:
Posting Komentar