Mengenai Saya

SIDOARJO, JAWA TIMUR, Indonesia
Belajar Menjadi "Internal Jurnalism"

Senin, 12 Juli 2010

Marketer TELKOM SBT Incar Kompetitor Di “DTC”


TAHUN 2005

BARU.
Sebagai kawasan pusat perbelanjaan terlengkap yang baru, maka DTC (Darmo Trade Centre) yang dulu bernama Pasar Wonokromo Surabaya tak lepas dari bidikan para petualang pebisnis dari berbagai produk dan jasa, tak terkecuali pusat Hand Phone dan Elektroniknya.

Harga sewa stand untuk pajangan (etalase) counter bukan masalah, sebab lokasi yang strategis dan mudah dijangkau dari segala penjuru kota sangat memungkinkan untuk menjalankan roda bisnis agar terus berputar.

MARKETER.
Dalam satu kesempatan seorang Marketer TELKOM SBT ingin melongok sekaligus sebagai intelijen mengincar di salah satu pusat Hand Phome yang mangkal di lantai-III DTC. Ternyata disinilah basisnya pusat elektronik dan Hand Phone dengan segala macam asesorisnya. Bah..!!!, ternyata hampir dari counter yang ada didominasi STARONE...!!!

Wah, kalah cepat juga nee..!!! Aku harus pasang strategi nee..!!!, gumannya berkali-kali penuh antusias. Ia dihadapkan pada suasana positif, antusias, kondusif, dalam melihat situasi kongkrit, sehingga timbul inspirasi, timbul ide, timbul keinginan untuk melakukan koordinasi sesama Marketer / Sales Force yang selalu berbagi informasi guna mengambil langkah penghadangan. • NURSIDIK

Tidak ada komentar:

Posting Komentar