TAHUN 22006
Ada Layanan TelkomGroup Di Bandara Juanda
Keberadaan layanan Telkom Group di Bandara Internasional Juanda yang baru diresmikan oleh Presiden Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono, Rabu (15/11) merupakan jawaban atas kepedulian (Careness) TELKOM terhadap para Customernya. Lokasinya strategis di Gerbang Bandara Internasional, tempat lalulalangnya komunitas penghuni dunia ini (masyrakat penghuni bumi internasional), sehingga kualitas layanan memang harus prima, tak boleh memalukan masyarakat internasional.
Pelayanan yang benar-benar prima di Bandara Internasional ini akan mampu menebarkan citra dan performa positif, sehingga Customer Loyalty dan Customer Intimacy dapat diwujudkan secara kongkret. Customer Service Is A Bottom Line Strategy, sehingga ia memang harus ditempatkan pada tempat yang lebih proporsional. Disinilah citra Telkom dipertaruhkan, jangan sampai kalah dengan kompetitor yang juga berlomba di Bandara, dan yang bisanya hanya “cari muka” saja.
Layanan Telkom-G di Bandara Juanda ini diresmikan oleh Deputy EGM DIVRE-V, Husni Thamrin sesaat setelah menghadiri peresmian Bandara oleh RI-1. Didampingi oleh Joni Santoso GM UCC Divre V, Ketut Gawe GM Indonusa Telkom Vision Surabaya area, DGM SBT Sujito, Deputy EGM DIVRE-V melihat fasilitas Layanan Telkom Group yang berada di Lokasi Terminal Kedatangan (Arrival) Internasional.
Layanan Telkomgroup yang menempati ruang seluas 70 m2 ini merupakan wajah baru sejak beroperasinya Outlet Telkom Group mulai Bulan April 2006 yang semula di terminal kedatangan Bandara lama. Layanan Telkom group yang persiapannya dibesut hanya sehari oleh Jajaran DATEL SBT bekerjasama dengan UCC dan RO Multimedia, saat ini dilengkapi Lounge Tamu untuk pengunjung berikut fasilitas TELKOM Hot Spot, ini memberikan layanan excellent bagi pengguna jasa Telkomgroup di Bandara Juanda Baru.
Layanan yang disiapkan untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi pelanggan maupun publik yang berada di Bandara Juanda Baru ini meliputi :
1. Counter layanan produk Telkom.
2. Counter penjualan produk Telkom group.
3. Demo produk Speedy menyusul nantinya untuk produk Telkomsel dan Infomedia.
4. Lounge bagi tamu pengunjung.
"Idealnya memang lokasi layanan ini berada di lokasi ruang tunggu keberangkatan dan ini sedang dipersiapkan untuk diusulkan kepihak pengelola Angkasa Pura I, sehingga pemanfaatan fasilitas ini lebih maksimal". Selanjutnya akan juga dilengkapi dengan fasilitas Bisnis Center berupa mesin Fotocopy, dan Fax yang disiapkan untuk keperluan pengunjung sekaligus meraih peluang bisnis di lokasi Bandara Juanda. " Insya Allah dalam waktu dekat ini dapat segera terealisir ". **NURSIDIK**
Tidak ada komentar:
Posting Komentar